Bazar UMKM AL-IKHWAN FAIR 2023 , Puri Serpong 2 Resmi Di Buka Oleh Ketua DPRD Kota Tangsel

By Rusdan 06 Nov 2023, 08:15:31 WIB Ekonomi
Bazar UMKM AL-IKHWAN FAIR 2023 , Puri Serpong 2 Resmi Di Buka Oleh Ketua DPRD Kota Tangsel

TANGERANG SELATAN , ( IN )-Resmi dibuka Bazar UMKM Al-Ikhwan Fair 2023 yang berlangsung di komplek perumahan puri serpong 2 kelurahan Babakan kecamatan Setu kota Tangerang Selatan minggu 05/11/2023.

Pembukaan dengan dilakukan pemotongan pita oleh Ketua DPRD kota Tangerang H. Abdul Rasyid, dengan di dampingi ketua DKM H.Kosim, Ketua Panitia Satrio Dwi Ardianto, Babinsa dan Binamas kelurahan Babakan serta seluruh panitia acara Bazar UMKM Al-Ikhwan. 

Dalam sambutan, Ketua panitia mengucapkan terima kepada DKM Masjid al-Ikhwan serta seluruh  panitia acara, alhamdulillah pada pagi hari ini kita buka bazar UMKM perdana dan perlu di ketahui program ini akan kita buka kembali selama 6 bulan sekali mudah mudahan kita akan ketemu lagi bulan romadhon.

Baca Lainnya :


kemudian saya berharap kegiatan perdana ini menjadi sharing momen yang baik untuk kita semua khususnya untuk pelaku UMKM ,ini bukan sekedar berjualan tapi lebih meningkatkan kualitas produk kita, disini hari ini ada berapa konter seperti kesehatan, donor darah dan lain sebagainya silahkan manfaan kan jelas," Ardianto. 

Sementara Abdul Rasyid, mengatakan mengapresiasi kegiatan yang di gelar oleh UMKM Al -Ikhwan, saya sangat bahagia karena bisa menghadiri kegiatan yang sifatnya melibatkan publik karena menurutnya ada dua kontek untuk pembangunan kota Tangerang Selatan, yaitu pertama meningkatkan pelayanan publik dan yang kedua meningkatkan kesejahteraan masyarakat dua poin ini tak akan terjadi kalau tidak ada kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat.

Selain itu siapa saja di dalamnya Abdul Rasyid menyebutkan ada lima yaitu pemerintah, Masyarakat, Media, Akademisi, kemudian swasta, menurut saya ini sudah komplit untuk membangun bangsa, semoga kegiatan seperti ini bisa bermanfaat dan bisa di contoh di tempat yang lain nya,"tukasnya. 


Tempat yang sama H.Kosim menyampaikan, kami dari DKM masjid Al-Kitab Ikhwan mengadakan Bazar UMKM ini tujuan nya adalah semata mata kepedulian dari kami bagaimana bisa meningkatkan ekonomi masyarakat khususnya puri serpong 2 ini, kita tau semua bahwa ekonomi kita saat inj lagibturun drastis semoga dengan kegiatan ini bisa membantu perekonomian masyarakat.

Selain itu, ini adalah salah satu agenda kegiatan kita luncurkan bukan semata mata bidang agama melainkan bidang ekonomi yaitu pemberdayaan umat, karena tujuan kita dengan adanya DKM inj tidak hanya mengurus agama tetapi mengurus ekonomi dan kesejahteraan umatnya, alhamdulillah di UMKM Bazar Al - Ikhwan fair ini berjalan lancar, ini tentunya dengan adanya kerjasama antar semua pengurus, saya ucapkan terimakasih kepada tim semoga kedepanya lebih baik dan sukses lagi," pungkasnya. 

( Rus)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment